Cara Menghilangkan Bau Sepatu yang Tidak Sedap

By Categories : Fashion

Cara menghilangkan bau sepatu sebenarnya cukup mudah. Ada berbagai cara yang dapat Anda lakukan agar alas kaki yang Anda miliki tetap bersih dan wangi. Sepatu merupakan salah satu barang yang tidak dapat lepas dari dunia pria dan wanita. Selain dapat melindungi kaki, sepatu juga berguna untuk menunjang penampilan seseorang. Maka jangan heran jika pria dan juga wanita memiliki koleksi sepatu yang lebih dari satu pasang. Dengan banyaknya koleksi sepatu, tentunya Anda membutuhkan waktu yang lebih untuk merawat sepatu-sepatu tersebut. Akan tetapi perawatan yang jarang dilakukan dan tidak tepat tentunya dapat membuat sepatu menjadi bau dan pastinya dapat menganggu penampilan diri sendiri dan orang lain.

Salah satu faktor yang menyebabkan bau sepatu adalah kaki yang menghasilkan keringat berlebih. Selain bau sepatu, keringat yang berlebih pada kaki juga dapat menyebabkan bau kaki. Lantas bagaimana cara mengatasinya? Berikut adalah cara menghilangkan bau sepatu yang tidak sedap.

Cara menghilangkan bau sepatu secara alami

cara menghilangkan bau sepatu

Baking soda

Cara yang pertama adalah dengan cara mengatasi bau sepatu dengan baking soda. Selain digunakan untuk bahan campuran dalam pembuatan kue, baking soda juga dapat Anda manfaatkan untuk menghilangkan bau pada sepatu. Hal ini dikarenakan baking soda memiliki kemampuan untuk menyerap bau yang tidak sedap pada sepatu. Caranya pun mudah, taburkan baking soda ke dalam sepatu Anda, kemudian diamkan semalaman. Keesokan harinya bersihkan baking soda tersebut dengan cara mencucinya atau hanya dengan menggunakan sikat.

Jemur sepatu

Tips yang kedua adalah dengan cara menjemur sepatu atau mengangin-anginkannya. Hal ini bertujuan agar sirkulasi udara di dalam sepatu menjadi lancar. Sehingga bau yang tidak sedap di dalam sepatu dapat digantikan dengan udara yang lebih segar. Caranya pun mudah, yaitu hanya dengan menaruh sepatu di bawah paparan sinar matahari. Dengan cara ini, bakteri penyebab bau sepatu dapat mati terkena panasnya matahari. Untuk hasil lebih maksimal, Anda dapat membuka tali sepatu.

Menggunakan silica gell

Cara menghilangkan bau sepatu selanjutnya adalah dengan menggunakan silica gell. Silica gel berguna untuk menyerap uap dan bau tidak sedap yang ada di dalam sepatu. Biasanya silica gel akan dikemas dalam bentuk sachet dan biasanya ini terdapat di dalam bungkus sepatu. Untuk menghilangkan bau tak sedap, Anda cukup memasukkan silica gell tersebut pada sepatu saat Anda akan menyimpannya.

Rutin mencuci sepatu

Selain cara tersebut, cara paling ampuh yang dapat Anda lakukan adalah dengan cara rutin mencuci sepatu. Seperti yang Anda ketahui salah satu penyebab bau sepatu adalah keringat yang berlebih pada kaki. Keringat yang bercampur dengan bakteri dapat memicu timbulnya bau tersebut. Untuk mencegah hal ini Anda dapat mencuci sepatu minimal sebulan sekali. Mencuci sepatu beguna untuk membunuh bakteri penyebab bau sepatu.

Ganti kaos kaki dan sepatu secara berkala

Cara berikutnya adalah dengan mengganti pemakaian sepatu dan kaos kaki. Usahakan Anda memiliki sepatu dan kaos kaki cadangan untuk mencegah bau kaki. Dan jangan biarkan memakai kaos kaki atau sepatu lebih dari dua hingga tiga hari. Jika sepatu tidak bisa dicuci seperti sepatu kulit, Anda bisa menjemurnya setelah pemakaian agar baunya hilang.

Kaki kering sebelum memakai sepatu

Hindari menggunakan sepatu ketika kondisi kaki basah ataupun lembab. Tak hanya dapat menyebabkan bau pada sepatu dan kaki. Hal ini juga dapat memicu timbulnya jamur ataupun kutu air pada kaki. Oleh karena itu, usahakan untuk melap atau mengeringkan kaki yang basah sebelum menggunakan sepatu.

semprotkan desinfektan

Cara menghilangkan bau sepatu selanjutnya adalah dengan menyemprotkan desinfektan atau pewangi sepatu pada lubang sepatu. Hal ini bertujuan untuk membunuh bakteri yang bersarang pada sepatu. Seperti yang Anda ketahui, bakteri dan jamur merupakan salah satu penyebab bau pada kaki maupun sepatu.

Gunakan bedak pada kaki

Jika kaki Anda sering berkeringat, gunakanlah bedak pada kaki sebelum menggunakan kaos kaki dan sepatu. Bedak tabur yang Anda gunakan sanat berguna untuk membuat kaki kering lebih lama sehingga dapat mencegah bau kaki.

Perhatikan tempat penyimpanan sepatu

Selain melakukan cara-cara di atas, Anda juga harus memperhatikan tempat penyimpanan sepatu. Sebaiknya letakkan sepatu pada tempat terbuka dengan sirkulasi udara yang baik. Dan pastikan hindari terkena sinar matahari secara langsung.

Menghilangkan bau sepatu tanpa cuci

Anda juga bisa mengatasi bau sepatu tanpa dicuci. Caranya pun sangat mudah yaitu dengan memanfaatkan tisu dan kopi. Yaitu bungkuslah kopi dengan tisu lalu masukkan ke dalam sepatu yang akan dipakai. Diamkan semalaman dan keesokan harinya Anda bisa mengeluarkan kopi tersebut. Bau sepatu yang tidak sedap tentu saja dapat tergantikan dengan bau kopi. Hal ini pun terbukti secara ampuh mengatasi bau pada sepatu.

baca juga : tips merawat sepatu kulit

Nah itulah beberapa cara menghilangkan bau sepatu secara alami.

loading...