Keep Spirit

6 Camilan yang Cocok Untuk Teman Minum Kopi

Camilan untuk Minum Kopi - Kopi menjadi salah satu minuman favorit masyarakat Indonesia. Hampir di setiap saat orang pasti minum kopi entah...

Written by Julian Imron · 1 min read >

Camilan untuk Minum Kopi - Kopi menjadi salah satu minuman favorit masyarakat Indonesia. Hampir di setiap saat orang pasti minum kopi entah itu, pagi, sore maupun malam hari kopi selalu jadi minuman yang nikmat di konsumsi kapan saja.

Ngopi kadang juga menjadi sarana untuk berkumpul bersama teman dan keluarga. Sebagai pelengkap kegiatan ngopi tak sedikit juga orang yang memilih camilan sebagai teman untuk minum kopi.

Camilan untuk Minum Kopi

Beruntungnya kita tinggal di Indonesia yang terkenal memiliki banyak sekali jajanan yang dapat di jadikan sebagai camilan ketika sedang bersantai, termasuk ketika sedang meminum kopi.

Nah, berikut ini kami telah memiliki beberapa rekomendasi camilan yang cocok untuk jadi teman minum kopi kamu.

1. Aneka Gorengan

Gorengan sendiri menjadi salah satu makanan ringan yang sangat di gemari oleh masyarakat Indonesia. Selain rasanya yang gurih dan renyah, gorengan juga sangat mudah untuk dibuat dan memiliki harga yang terjangkau. Apalagi gorengan termasuk jajanan yang sangat mudah ditemukan.

Dengan rasanya yang guris serta secangkit kopi panas, membuat suasana bersantai kamu menjadi lengkap. Apalagi jika kamu berkumpul bersama teman atau keluarga, tentu gorengan bisa menjadi pelengkap suasana ngumpul kamu.

2. Mochi Gemini Semarang

Jika kamu lebih suka dengan cake, maka kue mochi gemini Semarang bisa menjadi camilan untuk teman minum kopi kamu. Di kutip dari situs moacigemini.id, mochi khas Semarang ini memiliki ciri khas yaitu adanya biji wijen yang terdapat pada bagian kulitnya. Sehingga rasanya jadi jauh lebih gurih dan kenyal.

Mochi gemini Semarang ini terbuat dari bahan dasar tepung ketan yang di beri isian kacang dengan tekstur lembut sehingga memiliki cita rasa yang nikmat. Dengan bentuknya yang bulat dan pas di tangan membuatnya sangat cocok untuk di jadikan sebagai camilan ketika ngopi.

3. Kacang

Baik itu kacang goreng, kacang panggang maupun kacang rebus semuanya menjadi teman yang pas untuk minum kopi kamu.

Minum kopi sambil makan kacang di malam hari tak hanya menyenangkan tetapi juga dapat memberikan kesan tersendiri. Sajian ringan yang satu ini juga akan membuat suasana ngopi bersama sanak saudara maupun teman menjadi lebih akrab.

4. Singkong

Singkong goreng maupun rebus juga jadi camilan yang sangat cocok untuk di jadikan sebagai teman ngopi kamu. Makanan ringan khas masyarakat Indonesia ini memang selalu jadi sajian pelengkap ketika sedang berkumpul.

Biasanya ketika ngeronda atau ketika nongkrong di warung. Rasanya yang gurih dan harganya yang murah meriah membuat singkong menjadi camilan yang sangat di gemari.

5. Biskuit

Selain cocok untuk di jadikan sebagai teman ngeteh, biskuit juga nyatanya cocok untuk di sandingkan dengan minuman kopi. Sajian yang satu ini memang sangat cocok di konsumsi ketika pagi hari sebagai camilan pengganjal lapar.

Rasanya yang renyah juga membuat biskuit sering dimakan dengan cara dicelupkan ke dalam kopi sehingga rasanya jadi lebih nikmat.

6. Roti

Aneka roti entah itu roti tawar, roti dengan isian maupun roti bakar juga jadi cemilan yang pas sebagai teman minum kopi kamu. Sama halnya seperti biskuit, tak jarang juga orang yang mengkonsumsinya dengan cara didelupkan kedalam kopi agar rasanya jadi lebih lezat.

Roti dan kopi seolah menjadi menu yang pas sebelum kamu berangkat bekerja di pagi hari. Demikianlah pembahasan kami untuk camilan yang cocon untuk teman minum kopi kamu. Dengan sajian camilan di atas maka suasana ngopi kamu bisa jadi lebih nikmat dan menyenangkan.

Written by Julian Imron
Keep Spirit! Saya hanyalah seorang Penulis Biasa yang Merangkai dan mengembangkan kata demi kata, Merangkum dari Beberapa sumber, dan saat ini saya Sebagai Penulis di Spirit.Web.ID Profile

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *