Mencegah Kulit Kering dengan Masker Wajah Alami

By Categories : Kecantikan

Mencegah kulit kering sangat diperlukan agar Anda terhindar hindar dari wajah yang kasar dan kusam. Kulit kering adalah kondisi dimana lapisan terluar dari kulit kekurangan cairan. Kondisi ini dapat dialami oleh siapa saja. Bagian tubuh yang paling sering mengalami kulit kering adalah bagian yang terbuka seperti wajah, tangan, lengan, dan kaki. Secara medis, kulit kering disebut juga dengan xerosis. Umumnya kulit kering dapat dipengaruhi karena kondisi kesehatan, lingkungan tempat tinggal, sering di ruangan terbuka, hingga faktor usia. Mereka yang sudah lanjut usia biasanya lebih rentan mengalami kulit kering.

Setiap wanita pastinya menginginkan kulit yang cerah, bersih dan putih. Untuk mendapatkan wajah yang cerah dan lembab sebenarnya dapat dilakukan berbagai cara. Selain melakukan berbagai macam perawatan kecantikan Anda juga dapat menggunakan berbagai macam bahan alami. Penggunaan bahan alami pastinya lebih aman dan tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya terhadap kulit wajah Anda.

Namun sebelum Anda mengetahui cara mencegah kulit kering, berikut beberapa gejala kulit kering yang perlu Anda ketahui.

  • Gejala kulit kering ang pertama adalah munculnya permukaan kulit yang kasar. Biasanya penderita akan merasa kulit terasa kencang dan kaku ketika mandi. Setelah mandi biaanya akan terasa gatal dan berwarna kemerahan.
  • Gejala lain yang sering muncul adalah timbulnya retakan garis pada kulit. Yang kemudian dapat membuat kulit bersisik dan mengelupas. Bahkan dalam kondisi parah, retakan tersebut dapat mengeluarkan darah.

Masker Wajah Alami untuk Mencegah Kulit Kering

mencegah kulit kering

mencegah kulit kering

Mengatasi kulit kering sebenarnya cukup mudah. Namun, Anda juga hars konsisten dalam melakukan perawatan. Anda harus mengubah pola hidup menjadi lebih sehat, megonsumsi makanan sehat seperti sayuran dan buah, dan menggunakan masker wajah alami. Berikut beberapa masker wajah alami yang dapat Anda gunakan.

Masker Pisang

Masker wajah alami untuk kulit kering dan kusam yang pertama adalah dengan menggunakan pisang. Selain bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung, kandungan vitamin dan mineral pada buah pisang juga dapat membantu melembabkan dan mencerahkan wajah Anda yang kusam. Jenis pisang terbaik yang dapat Anda gunakan adalah pisang susu. Caranya lumatkan pisang dengan menggunakan sendok lalu campur dengan menggunakan minyak zaitun. Oleskan pada wajah, diamkan beberapa menit kemudian bilas hingga bersih.

Masker Lemon

Cara yang kedua untuk mencegah kulit kering adalah dengan menggunakan lemon sebagai masker wajah alami. Anda juga dapat menambahkan madu agar hasil yang akan Anda dapatkan lebih maksimal. manfaat vitamin C untuk kulit wajah yang terkandung pada buah lemon mampu mengatasi kulit kusam sedangkan nutrisi pada madu dapat membantu untuk melembabkan kulit Anda agar tidak kering. Oleskan campuran masker tersebut pada wajah hingga rata diamkan selama 20 menit dan bilas dengan menggunakan air dingin.

Masker Mentimun

Masker wajah alami selantjutnya dapat Anda buat dari mentimun. Selain sering digunakan sebagai lalapan, mentimun juga dapat Anda gunakan untuk mengatasi kulit kering dan kusam. Cara membuat masker mentimun pun sangat mudah, yaitu hanya dengan membelender mentimun hingga halus dan lembut kemudian aplikasikan pada wajah hingga merata. Setelah mengering, Anda dapat membilasnya dengan menggunakan air dingin. Selain diblender, Anda pun dapat menggunakannya secara langsung dengan cara memotong mentimun bulat-bulat lalu ditempelkan pada wajah.

Masker Bengkuang

Selain dapat dibuat sebagai masker wajah alami untuk mencerahkan wajah, masker bengkuang juga berguna untuk mencegah kulit kering. Meskipun saat ini sudah banyak produk kecantikan yang mengandung ekstrak bengkuang, akan tetapi alangkah baiknya Anda mengolah sendiri. Caranya, kupas bengkuang dan blender hingga lembut kemudian tempelkan pada wajah. diamkan beberapa menit hingga sarinya menyerap ke dalam kulit. Setelah kering, Anda dapat membilasnya hingga bersih.

Masker Lidah Buaya

Siapa bilang lidah buaya hanya dapat mempercantik rambut saja? Kandungan vitamin dan mineral pada lidah buaya dapat membantu melembabkan kulit Anda yang kering. Caranya adalah ambil daging lidah buaya lalu oleskan gel pada daging lidah buaya tersebut secara merawata pada bagian wajah. Untuk hasil lebih maksimal, oleskan secara teratur gel lidah buaya pada wajah Anda.

Masker Pepaya

Buah yang satu ini memang dapat mengatasi berbagai masalah pencernaan. Namun selain itu, Anda dapat memanfaatkan pepaya sebagai masker wajah alami. Caranya adalah dengan mengambil buah pepaya yang sudah matang. Setelah itu haluskan dengan menggunakan garpu hingga merata. Sebelum menggunakannya bersihkan wajah terlebih dahulu lalu lumatkan pepaya yang sudah duhaluskan tadi. Anda dapat menggunakannya setiap hari untuk hasil yang maksumal.

baca juga : masker wajah alami untuk memutihkan kulit wajah

Nah itulah beberapa cara mencegah kulit kering dengan menggunakan masker wajah alami yang dapat Anda coba di rumah.

loading...